Pendaftaran Beasiswa Bebas DPP dan SOP
PENGUMUMAN
BEASISWA PEMBEBASAN DPP DAN SOP
STIKES PANTI RAPIH YOGYAKARTA
Dengan ini kami sampaikan pemberitahuan tentang pembukaan pendaftaran Beasiswa Pembebasan DPP dan SOP STIKes Panti Rapih Yogyakarta bagi calon mahasiswa jalur prestasi STIKes Panti Rapih Yogyakarta Tahun Akademik 2023/2024. Bagi calon mahasiswa yang berminat dimohon untuk menyerahkan kelengkapan berkas persyaratan ke BAAK (CP: Ibu Zieny) STIKes Panti Rapih Yogyakarta Kampus 2. Adapun rincian informasi lebih lanjut sebgai berikut:
Persyaratan Beasiswa Pembebasan DPP dan SOP:
- Diterima sebagai calon mahasiswa baru melalui jalur prestasi (akademik dan non akademik)
- Berasal dari SMA/SMK umum semua jurusan;
- Mengisi Formulir Pembebasan DPP dan SOP;
- Nilai rapor semester I sampai semester V rata-rata minimal 80,00;
- Memiliki prestasi akademik dan non akademik minimal tingkat provinsi yang dibuktikan dengan sertifikat atau surat keterangan prestasi dari sekolah
- Fotokopi KTP;
- Pasfoto berwarna terbaru ukuran 3 x 4 cm sebanyak 2 Iembar (tidak berseragam SMA);
- Surat keterangan tidak mampu dari kelurahan/desa asal.
Mekanisme Seleksi Beasiswa
Seleksi akan dilakukan setelah seluruh periode penerimaan mahasiswa baru selesai dilaksanankan
- Seleksi Administrasi
- Seleksi Wawancara
- Seleksi TPA
- Penetapan kelulusan oleh Ketua STIKes Panti Rapih Yogyakarta
Demikian pengumuman ini kami sampaikan. Atas perhatian yang diberikan kami ucapkan terima kasih.
Yogyakarta, 22 Desember 2022
Ketua,
ttd
Yulia Wardani, MAN.
Silakan download form pendaftaran di bawah ini